MAHASISWA PETERNAKAN USK MERAIH TROPY NASIONAL

Zulfikar Amir adalah salah satu teladan pemuda saat ini yang memiliki kontribusi terhadap gagasan besar melalui poster dengan tema kemajuan pembangunan yang berkelanjutan. Mahasiswa yang terdata sebagai mahasiswa peternakan USK mampu meraih juara 3 pada kompetisi poster Nasional yang diadakan oleh Temu Ilmiah Mahasiswa Peternakan Indonesia.

WhatsApp Image 2023 10 10 at 11.06.35

Tema yang diangkat difokuskan kepada SDGs point pada nomor 2, yaitu tanpa kelaparan atau zero Hunger, pada point tersebut ditujukan untuk mengakhiri kelaparan, mencapai ketahanan pangan, meningkatkan nutrisi dan promosi pertanian yang berkelanjutan. Untuk mencapai tujuan ini, Indonesia, sebagai negara yang sangat tergantung pada sektor pertanian memiliki peran penting dalam mewujudkan SDGs Tanpa Kelaparan dan juga menjadi lumbung pangan dunia pada tahun 2045.

Amir mengambil judul Peternakan yang Berkelanjutan Kunci Ketahanan Pangan. Peternakan masih dinomorduakan dalam keseriusan pengembangannya di Indonesia. Padahal luas lahan dan daya tampung pakan yang berlimpah ruah. Di satu sisi, Indonesia masih sangat bergantung pada pasokan ternak dan pakan dari luar negeri agar gizi masyarakat tercukupi.

Kebahagiaan terpancar di wajah Zulfikar sejak diumumkan menjadi sang juara dan diapresiasi dalam bentuk piagam dan sertifikat oleh panitia. Semoga dapat memberikan motivasi kepada para pemuda Indonesia untuk terus terlibat dalam kemajuan bergagasan yang inovatif.